Cara memilih Investasi Online Aman dan Terpercaya

Cara memilih Investasi Online Aman dan Terpercaya

Kangbedol.com – Berikut cara memilih Investasi Online Aman dan Terpercaya. Berinvestasi merupakan salah satu usaha menanam modal atau dana dengan harapan kelak kita bisa mendapatkan keuntungan di masa mendatang. Di zaman yang serba modern seperti saat ini, banyak bermunculan beragam jenis investasi online yang menawarkan keunggulan dan keuntungan yang menarik secara berbeda-beda.

Sebaiknya sebelum kita memulai main reksadana online, sebaiknya kita mengenal dan memahami terlebih dahulu jenis-jenis investasi online yang akan kita lakukan. Dengan memahami tentang investasi online tersebut, setidaknya kita akan terhindar dari resiko kerugian dan penipuan.

Di Indonesia mungkin produk Investasi berbasis online seperti emas online tokopedia masih belum begitu populer. Namun bagi sebagian orang yang terbiasa bekerja dengan gadget dan perangkat mobile, hal ini tentunya sudah tidak asing lagi, bahkan banyak dari mereka yang sudah memulai mencoba berinvestasi secara online.

Cara memilih Investasi Online Aman dan Terpercaya

 

Untuk pemula jika ingin bermain investasi emas virtual, sebaiknya berhati-hatilah dalam memulai investasi online. Sebab masih banyak oknum investor nakal yang menawarkan investasi penipuan/bodong. Oleh karena itu pahami dan kenalilah terlebih dahulu jenis investasi yang akan kamu jalani.

Baca Juga : 8 Asuransi Syariah Terbaik Untuk Keluarga

Supaya investasi online yang kamu pilih aman dan terjamin. Ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan, agar nantinya kamu bisa terhindar dari penipuan dalam berinvestasi secara online. Berikut caranya.

1. Mengecek Data-Data dan Alamat

Mengetahui data-data serta alamat yang ada pada perusahaan investasi online yang akan kamu masuki adalah hal yang sangat penting untuk menghindari investasi palsu. Kamu bisa mencari tahu keberadaan dan data-data investasi online tersebut dengan cara melihat data registrar domain, pemilik domain, tanggal kadaluarsa dan lain sebagainya. Meski cara ini masih cukup sulit dilakukan, namun setidaknya berusahalah demi kelancaran invertasi yang akan kamu jalani.

Perusahan harus memiliki struktur organisasi dan kepemilikan yang jelas, cari tahu keberadaan Alamat, pastikan terlebh dahulu apakah kantor atau perusahaan tersebut benar-benar ada. Selain itu pastikanlah bahwa keberadaan kantor atau perusahaan tersebut memiliki alamat dan nomor telepon yang aktif. Lakukanlah pengecekan mengenai kebonafitan, dan jangan lupa baca secara cermat mengenai term of service dari perusahaan tersebut.

2. Aspek Legalitas

Keabsahan legalitas, baik dari segi lembaga maupun produk yang ditawarkan adalah faktor yang harus kamu ketahui dari perusahaan investasi online tersebut. Sehingga nantinya kamu tidak akan menyesal dalam menentukan tempat investasi secara online seperti reksadana bca online.

Cek apakah Perusahaan investasi online tersebut sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Dan bila perlu kamu dapat melakukan verifikasi dengan datang langsung ke kantor OJK terdekat. Sehingga jika ada keberadaan investasi bodong, kamu bisa melaporkan langsung ke kantor tersebut.

3. Keuntungan Yang Wajar 

keuntungan yang masih wajar, artinya kamu bisa mendapatkan hasil sebagaimana adanya tanpa ada faktor lainnya, sebab syarat utama untuk memilih tempat investasi yang aman dan terpercaya adalah tawaran keuntungan yang wajar dan masuk akal. Buat apa investasi dengan hasil tinggi dalam waktu singkat, jika nyatanya investasi tersebut merupakan investasi palsu/bodong.

Berhati-hatilah dengan lembaga investasi bodong yang menawarkan banyak keuntungan dan imbalan dalam waktu yang singkat. Jangan tergiur dengan hasil yang tinggi jika akhirnya kamu rugi. Ingat semua usaha yang kita lakukan butuh proses.

4. Memiliki Skema dan Produk yang Jelas

Perusahaan investasi online yang legal seperti jual beli emas online ojk, pasti paham benar dengan produk dan skema investasi yang mereka tawarkan. Mereka akan menjelaskan secara rinci mengenai produk yang mereka miliki kepada para calon nasabah dengan sangat jelas. Dari mulai besaran dana investasi, aliran dana hingga besar imbalan yang dapat diterima oleh investor.

Sebaiknya sebelum berinvestasi online, kamu pelajari skema investasi yang ditawarkan lembaga investasi online tersebut. Apakah nantinya terdapat skema yang merugikan kamu atau tidak. Pastikan semua struktur skema yang mereka tawarkan tidak mengandung unsur penipuan.

Demikianlah ulasan singkat tentang cara investasi online yang baik, aman dan terjamin. Kamu bisa coba menerapkan cara diatas dalam memilih perusahaan investasi secara online yang akan kamu masuki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *